0

#NisahomeFamzActivity

Tinggal di kost, bukan berarti kita tidak dapat menerapkan pola hidup sehat demi menjaga kesehatan tubuh. Lakukan hal-hal positif, rekomendasi tim Nisahome, simak catatan lengkapnya:

1. Makan secara teratur

Meski bertitel anak kost, jauh dari kampung halaman, bukan berarti kita abaikan pola makan secara bergizi dan teratur. Anak kost juga perlu menjaga kondisi tubuh dengan memberi asupan makanan yang tepat dan sehat!

Saran dari tim Nisahome >> Hindari jajan makanan sembarangan dan makanan berminyak, imbangi dengan makan buah-buahan & perbanyak minum air putih

2. Rutin berolahraga
Untuk mengimbangi pola hidup sehat selain peduli terhadap asupan makan juga harus gemar berolahraga. Tidak perlu ikutan olahraga yang mahal seperti gabung menjadi member fitness center dsb, namun bisa melakukan jogging di area sekitar kost / di lapangan kampus mu.

Saran dari tim Nisahome >> Lakukan olahraga jogging / lari pagi minimal sekali dalam seminggu, misal hari minggu pagi di event car free day, kalo bisa tiap hari lebih bagus tuk kesehatan badan, atau bisa mengawali langkah ke kampus dengan berjalan kaki, tidak perlu menggunakan motor / mobil pribadi maupun jasa ojek.

3. Istirahat yang cukup
Pergunakan waktu sebagai anak kuliahan dengan bijaksana, apabila telah selesai menyelesaikan tugas kampus / kantor, segera beristirahat agar tubuh fit pada keesokan harinya.

Saran dari tim Nisahome >> Jangan biasakan tidur larut malam alias begadang, pergunakan waktu luang di siang hari untuk menyelesaikan tugas kampus / kantor agar malam hari bisa istirahat.

4. Jaga kebersihan kamar kost
Lakukan penjadwalan untuk merapikan dan membersihkan kamar kost. Meski ada si bibi alias pembantu yang setiap hari membersihkan kamar kost, namun ada hal-hal lain yang sifatnya pribadi, seperti: mencuci secara berkala sprei, selimut, sarung bantal, maupun pakaian kita (hindari tumpukan pakaian kotor). Serta jangan lupa menguras bak mandi, menyikat dinding dan lantai kamar mandi secara rutin.

Saran dari tim Nisahome >> Lakukan penjadwalan untuk membersihkan kamar kost.

Leave a Comment